Puan Buka Konferensi PUIC: Saya Ketua DPR Perempuan Pertama Indonesia

7 hours ago 5

CNN Indonesia

Rabu, 14 Mei 2025 22:35 WIB

Puan Maharani mengatakan dirinya adalah Ketua DPR perempuan pertama di Indonesia dalam pidato pembukaan PUIC pada Rabu (14/5). Puan Maharani mengatakan dirinya adalah Ketua DPR perempuan pertama di Indonesia dalam pidato pembukaan PUIC pada Rabu (14/5). (ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso)

Jakarta, CNN Indonesia --

Presiden Parliamentary Union of the OIC (OKI) Member States (PUIC) ke-19 Puan Maharani menyatakan dirinya sebagai Ketua DPR RI pertama dalam sejarah Indonesia sejak Indonesia merdeka.

Hal tersebut ia sampaikan saat berpidato dalam inaugurasi pembukaan PUIC ke-19 di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (14/5) malam.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Puan mengatakan dirinya sebagai Ketua DPR RI perempuan pertama Indonesia menjadi bukti bahwa perempuan bisa menjalankan amanah memegang jabatan publik.

"Saya berdiri di sini sebagai Ketua DPR RI perempuan pertama di Indonesia yang menjadi bukti, bahwa perempuan juga bisa memegang jabatan publik yang tinggi di negara besar seperti Indonesia dengan 280 juta penduduk muslim," kata Puan.

Cucu Presiden pertama Indonesia Soekarno itu menegaskan perempuan dan laki-laki memiliki hak yang sama untuk maju dalam aspek sosial hingga ekonomi meski memiliki perbedaan kodrat.

[Gambas:Video CNN]

Ia juga berharap semakin banyak perempuan di negara-negara OKI didapuk sebagai petinggi jabatan publik di negara mereka

Terlebih, kata dia, saat ini beberapa pimpinan parlemen negara OKI sudah ditempati tokoh-tokoh perempuan.

"Saat ini telah terdapat beberapa pimpinan Parlemen Perempuan di negara anggota PUIC. Hal ini dapat menjadi inspirasi bagi banyak anak perempuan di dunia Islam, untuk berperan lebih besar di masyarakat," ujar dia.

"Jika saya bisa, kami bisa, tentu para perempuan di negara anggota PUIC juga akan bisa menjadi perempuan perempuan hebat yang maju," sambungnya.

(mab/chri)

Read Entire Article
Kasus | | | |