Gibran ke Kepala Daerah: Tak Usah ke Luar Negeri untuk Belajar

2 weeks ago 13

CNN Indonesia

Rabu, 26 Feb 2025 13:59 WIB

Wemendagri ungkap isi materi Wapres Gibran Rakabuming dalam kegiatan retret kepala daerah di Akademi Militer (Akmil), Magelang. Wapres Gibran beri meteri untuk kepala daerah di retret Amil Magelang. (ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWAN)

Magelang, CNN Indonesia --

Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Bima Arya mengungkap pesan Wakil Presiden, Gibran Rakabuming ketika menjadi pembicara dalam kegiatan retret kepala daerah di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Rabu (26/2).

Kata Bima, Gibran, dalam kesempatan itu memaparkan sejumlah program turunan Asta Cita, seperti salah satunya Makan Bergizi Gratis (MBG) selain mengingatkan target swasembada pangan serta mencegah stunting.

Bima bilang Gibran membuat sesi pemaparannya lebih interaktif dengan menanyakan sekaligus meminta para kepala daerah peserta retreat yang hadir menyampaikan langsung soal kinerja dan capaian di daerah. 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nah, kemudian juga ada hal yang menarik, ya, beliau sampaikan, 'Bapak Ibu kepala daerah tidak usah ke luar negeri untuk belajar karena best practices, praktek-praktek terbaik itu semua ada di sini. Dan itulah gunanya retret'," kata Bima.

"Iya, Itulah gunanya retret. Ada di sini bisa belajar dari praktek-praktek terbaik dari kota-kota lain, tidak usah jauh-jauh ke luar negeri. Beliau mendukung retret ini," lanjutnya.

Menurut Bima, Gibran dalam kesempatan itu memaparkan sejumlah program turunan Asta Cita, seperti salah satunya Makan Bergizi Gratis (MBG) selain mengingatkan target swasembada pangan serta mencegah stunting.

"Pak Wapres setelah selesai menyampaikan materi, beliau membuka arahannya dengan kata-kata yang sangat tegas dan jelas: 'Tidak ada program selain program presiden.' Yang langsung disambut dengan applause oleh seluruh peserta," ujar Bima.

Gibran, kata Bima, turut mengingatkan agar jangan sampai ada kepala daerah yang absen ketika presiden menyampaikan instruksinya.

Pada momen pembekalan ini, kata Bima, Gibran juga mendorong sertifikasi produk halal Tanah Air, menekankan pentingnya penguatan digitalisasi layanan pemerintanan serta beberapa pengalamannya kala menjabat sebagai wali Kota Solo.

(dal/kum)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Kasus | | | |