Polisi Periksa 20 Saksi Terkait Temuan Kerangka di Mobil Kanit Reskrim

2 hours ago 1

Surabaya, CNN Indonesia --

Sebanyak 20 orang saksi sudah diperiksa terkait penemuan kerangka manusia di dalam mobil eks Kanit Reskrim Polsek Ujungpangkah, Aipda Yudi Setiawan di asrama polisi Polsek Ujungpangkah, Gresik.

Kasatreskrim Polres Gresik, AKP Abid Uais Al Qarni mengatakan bahwa pihaknya telah memeriksa 20 saksi. Mereka terdiri dari pihak kepolisian dan masyarakat sipil.

"Total ada 20 saksi, 15 orang dari kepolisian dan lima orang dari masyarakat sipil," kata Abid, Jumat (14/3).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemeriksaan itu termasuk dilakukan kepada pemilik mobil, yakni mantan Kanit Reskrim Polsek Ujungpangkah, Aipda Yudi Setiawan.

"[Aipda Yudi Setiawan] sudah kita periksa, sampai sejauh ini masih sebagai saksi. Karena pendalaman terhadap keterangan saksi, kita butuhkan terkait pembuktian scientific investigation," tuturnya.

Lebih lanjut, kata Abid, pihaknya juga menunggu hasil uji DNA maupun toksikologi jenazah tersebut dari Tim Forensik Polda Jatim. Sebelum nantinya mereka akan melakukan gelar perkara.

"Selanjutnya setelah keluar hasil dari tim forensik maka kami lanjut gelar perkara," jelasnya.

"Terkait temuan sarung di dalam mobil itu kami juga masih melakukan pendalaman, nanti akan kami sampaikan kalau hasil forensik sudah keluar," katanya.

Kerangka manusia ditemukan di dalam mobil Honda Civic milik mantan Kanit Polsek Ujungpangkah, Aipda Yudi Setiawan, Senin (10/3). Mobil itu disebut sudah terparkir lama di asrama polisi Polsek Ujungpangkah, Gresik.

Berdasarkan identifikasi sementara, kerangka manusia itu diketahui berjenis kelamin laki-laki dan berusia sekitar 60 tahun dengan kematian diperkirakan 6 bulan lalu.

(frd/ugo)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Kasus | | | |